Kenali Kelebihan Internet Download Manager

 

Pasti sebagian besar pengguna layanan internet tidak asing dengan internet download manager (IDM). Hampir semua PC ataupun laptop menjadikan aplikasi sebagai perangkat lunak yang dapat diandalkan dalam mendownload file dalam bentuk video, foto, dokumen, software dan lainnya. Untuk jelasnya simak penjelasan kami hingga akhir ya.

Apa itu Internet Download Manager (IDM)?

 

Program Internet Download Manager ialah suatu software yang berguna memudahkan penggunanya dalam hal download / pengunduhan. Perangkat ini sementara ini hanya dapat dijalankan dalam PC atau Laptop saja, sehingga jarang sekali di install ke perangkat smartphone atau gadget.

Dalam menjalankan program IDM ini tidak sesulit program yang lainnya. Bahkan aplikasi IDM ini memberikan fitur trial / gratis untuk beberapa waktu. Meskipun demikian sebaiknya mengupgrade fiturnya dengan registrasi serial number IDM agar program dapat berjalan secara maksimal dan terbarukan.

 

Kelebihan Internet Download Manager

Mengutip dari albinustejos.com, kelebihan dari Internet Download Manager antara lain:

1. Speed Download Lebih Stabil dan Cepat

Kelebihan yang pertama memiliki kecepatan speed download yang lebih stabil dan kencang. Apalagi bila hanya mendownload file yang kecil, dalam hitungan detik pun langsung selesai. Bila file yang super besar pun tidak akan memerlukan waktu yang panjang pula. Tetapi ini semua kembali pada kecepatan speed yang didapatkan dari jaringan internet.

 

2. Progress lebih Terperinci

Pada pengaplikasiannya program IDM ini menampilkan status download seperti halnya kecepatan download, prosentase progress download maupun perkiraan waktu unduhan. Takhanya itu format file unduhan akan terklasifikasi secara terperinci untuk memudahkan penggunanya agar terhindar dengan virus yang terdownload.

 

3. Pengaturan Download Pause dan Resume

Untuk fitur ini tidak dimiliki oleh beberapa program lainnya, yakni adanya fitur yang dapat menunda unduhan dan meneruskannya kembali tanpa perlu mengulanginya dari awal. Ini sangat berguna sekali ketika jaringan internet yang anda gunakan sering sekali terputus dan padamnya jaringan listrik secara mendadak tanpa mempengaruhi unduhan anda. Meskipun demikian saat menunda unduhan sebaiknya untuk melanjutkan mendownload kembali tidak lebih dari 24jam karena biasanya akan error.

Baca Juga :  Tips Memilih Jenis Lantai yang Tepat untuk Garasi Rumah Anda

 

Agar anda dapat merasakan kemudahan dalam mengunduh file, coba dengan download free IDM untuk versi trialnya. Walaupun trial free IDM software ini tetap menjalankan fungsinya secara baik. Dan hal yang perlu anda perhatikan selain software IDM ini, tentunya jaringan internet anda harus dalam keadaan yang prima dan kencang tanpa lemot.

Sekian ulasan singkat tentang IDM ini, semoga membantu anda semuanya !

 

 

Recommended For You

About the Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *